Thursday, August 18, 2016

Resep Makanan dan Resep Tongseng Ayam Spesial. ANDIBLOG

Resep Tongseng Ayam Spesial, hidangan tongseng adalah menu yang mudah untuk di buat, bila anda suka dengan hidangan tongseng, anda pasti sudah sering melihat atau merasakan tongseng kambing yang gurih, namun bila anda tidak suka dengan daging kambing sebenarnya anda dapat mengganti daging kambing dengan daging ayam, rasa tongseng akan tetap enak terlebih dengan tambahan sayuran seperti daun kol dan tomat yang enak dan segar.

Bahan utama :

  • 250 gr daging ayam fille, potong sesuai selera
  • 3 buah tomat, potong potong
  • 5 lembar daun kol, potong kasar
  • 3 lembar daun salam
  • 1 batang sereh, memarkan
  • 3 lembar daun jeruk
  • 2 sendok makan kecap manis pedas
  • 1/2 sendok teh merica
  • Cabai rawit merah sesuai selera
  • Garam secukupnya
  • 4 sendok makan kecap manis
  • 300 ml air
  • 50 ml santan
Bahan bumbu yang dihaluskan :
  • 3 siung bawang putih
  • 6 butir bawang merah
  • 1 cm jahe
  • 1/2 sendok teh ketumbar
  • 1 cm kunyit
  • 1 cm lengkuas
Cara membuat tongseng ayam :
  1. Panaskan sedikit minyak pada wajan lalu tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga harum, setelah itu masukkan ayam, aduk hingga ayam berubah warna.
  2. Masukkan air lalu tambahkan pula dengan daun jeruk, merica, garam, kecap, daun salam, sereh, aduk aduk hingga bumbu meresap.
  3. Setelah agak mengental, tambahkan dengan daun kol dan tomat, lalu tambahkan dengan santan, aduk hingga mendidih lalu segera angkat dan sajikan.

Artikel Terkait

Resep Makanan dan Resep Tongseng Ayam Spesial. ANDIBLOG
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email