Showing posts with label Resep Es Krim. Show all posts
Showing posts with label Resep Es Krim. Show all posts

Sunday, October 16, 2016

Resep Masakan dan Resep Es Gabus Pelangi Enak dan Lembut. ANDIBLOG

Resep Es Gabus - Zaman kita sekolah SD dulu, banyak sekali jajanan enak yang biasa kita beli. Banyak dan bermacam-macam lah pokoknya. Salah satu diantaranya adalah es gabus. Jajanan yang dingin dan empuk ini biasanya dijual sama abang-abang yang pakai sepeda motor. Harganya relatif terjangkau dan sesuai dengan uang saku anak SD.

Baca Juga : Resep Es Krim Oreo Mudah dan Sederhana

Anak-anak memang suka dengan es gabus. Karena rasanya enak dan empuk dan lembut. Tak cuma itu saja, warnanya juga sangat menarik saat dilihat. Es gabus sendiri ada beberapa warna misalkan coklat, susu ( putih ) dan lain-lain. Namun yang paling banyak dicari dan populer sekali adalah yang warnanya bermacam-macam alias mirip dengan pelangi.

Resep Es Gabus
Es Gabus
Es gabus pelangi yang biasanya dijual itu yang bentuknya kotak dan dibungkus dengan plastik. Ukurannya sih tipis namun ya tetap enak saat dimakan. Kalau beli tak akan cukup satu, karena masih belum bisa puas. Biasanya beli itu 2 atau hingga 3 buah. Jajanan ini boleh saja memang jadi jajanannya anak dulu, tapi sampai sekarang pun banyak orang yang membuat es ini.

Kalau para bunda, biasanya membuatnya buat anak mereka, hitung-hitung supaya mereka tidak jajan yang sembarangan. Es gabus pelangi ini menggunakan bahan-bahan yang cenderung sehat dan tidak mengandung bahan pengawet. Dan bahannya pun banyak ditemukan di warung -warung dan dijual dengan harga yang cukup murah.

Baca Juga : Resep Es Coklat Lembut dan Sederhana

Bagaimana tertarik ingin membuat es gabus pelangi ini? tenang saja untuk membuatnya terbilang mudah tak tak terlalu susah. Untuk selengkapnya silahkan ikuti saja resep dan cara membuat es gabus pelangi enak dan lembut berikut ini

Resep Es Gabus Pelangi

Bahan-bahan:
  • 100 gram tepung hunkew
  • 200 gram gula pasir
  • 1000 ml santan kelapa / bisa diganti dengan susu cair
  • Garam dapur, sedikit saja
  • Pewarna makanan secukupnya, usahakan banyak warna mulai, merah, hijau dan lain-lain supaya nanti mirip sama pelangi
  • Plastik secukupnya untuk membungkus
Cara membuat es gabus pelangi enak dan lembut :
  1. Pertama-tama, campur semua bahan yang sudah disediakan ( kecuali pewarna makanan ). Setelah itu bagi adonan menjadi beberapa bagian. Tiap bagian di beri warna berbeda-beda sesuai dengan warna yang diinginkan. Masak salah satu adonan berwarna ( misal merah ) di panci. Masak dengan menggunakan api kecil sambil diaduk-aduk sampai mendidih dan matang. Lalu angkat & tuang ke dalam satu buah loyang.
  2. Jika sudah ganti dengan adonan berwarna yang lainnya. Masak sama seperti tadi ( yang warna merah ). Jika sudah tuang adonan ke loyang, tumpukkan saja ke adonan pertama tadi. Lakukan berulang sampai selesai.
  3. Setelah dingin, potong-potong adonan warna-warninya ( pelangi ). Potong kotak-kotak saja atau sesuai dengan selera kalian juga boleh. 
  4. Kemudian bungkus potongan tadi dengan plastik, lalu masukkan ke dalam lemari es atau frezzer hingga membeku.
  5. Es gabus pelangi pun siap dinikmati.

Monday, October 5, 2015

Resep Masakan dan Resep Es krim Oreo Mudah dan Sederhana. ANDIBLOG

Resep Es krim Oreo - Kepopuleran dari biskuit oreo, membuat banyak penyuka kuliner berlomba-lomba mengkreasikan jajanan ini untuk dijadikan sebagai hidangan lainnya yang lebih enak dan juga menggiurkan. Salah satunya ialah dikombinasikan dengan makanan dingin yang sudah tidak asing lagi bagi kita semua yakni es krim.

Es krim oreo itulah sebutannya. Hidangan dingin nan segar ini sekarang sudah dikenal oleh publik. Dan bahkan kini sudah banyak yang menjadi penggemarnya terutama dikalangan anak-anak. Ya, walapun tak menampik kemungkinan bahwa orang dewasa juga suka dengan es krim ini. Es krim ini sangat cocok dinikmati apalagi saat cuaca sedang panas-panasnya.

Resep Es krim Oreo
Es krim Oreo
Perlu teman-teman semuanya ketahui, untuk membuat es krim ini tidaklah terlalu susah alias mudah dan sederhana. Dan pastinya bisa dilakukan utamanya di rumah sendiri. Di bawah ini ada resep dan cara membuat es creaim oreo ini, siapa tahu berguna bagi teman-teman yang ingin mencoba membuatnya sendiri.


Bahan-bahan:
  • 150 ml susu sapi cair murni kemasan
  • 1 bungkus biskuit oreo isi 6 buah (rasa apa saja / sesuai dengan selera)
  • 1 sanchet susu kental manis, putih atau coklat tidak masalah sesuai dengan selera saja
  • 5 sendok makan cokelat chip
  • 5 sendok makan meises
  • Es batu secukupnya
Cara membuat es krim oreo yakni :
  1. Pertama-tama, siapkan blender. Lalu masukkan susu sapi cair, 3 keping biskuit oreo, susu kental manis dan juga es batu secukupnya. Blender dengan kekuatan sedang hingga menjadi halus.
  2. Berikutnya ambil gelas lalu tuangkan es krim yang sudah diblender kedalamnya.
  3. Kemudian taruh sisa biskuit oreo ( 3 keping) diatasnya. Taburi dengan cokelat chip dan meises.
  4. Es krim oreo pun siap disajikan dan dinikmati.

Tuesday, September 29, 2015

Resep Masakan dan Resep Es Krim Coklat Lembut dan Sederhana. ANDIBLOG

Resep Es Krim Coklat - Saya yakin teman-teman semuanya pasti tahu dengan es krim. Dan mungkin malah justru suka (doyan) sekali sama makanan atau lebih tepatnya jajanan dingin ini. Ya mau bagaimana lagi, es krim memang rasanya enak sekali. Dari anak kecil hingga orang dewasa pun sangat  suka sekali dengan es krim ini.

Mengingat es krim ini sangat disukai, jadi tak mengherankan lagi jika jajanan dingin ini pun kini punya banyak variasi. Salah satunya ialah yang dikombinasikan dengan coklat alias es krim coklat. Es krim ini sama enaknya seperti es krim lainnya seperti es krim vanilla, strawbery, walls, biskuit dan lain-lain.

Resep Es Krim Coklat
Es Krim Coklat
Jika teman-teman ingin menikmati es krim coklat ini, kalian bisa dengan mudah menemukannya cafe atau bisa juga didapatkan di tempat-tempat seperti alfamart, indomaret atau supermarket. Harganya sih biasanya terjangkau, ya tergantung dari kualitasnya.

Selain membeli ada juga cara lainnya untuk bisa makan es krim ini. Ya tapi jika teman-teman mau untuk sedikit repot sih. Caranya ya dengan membuatnya sendiri. Jika tertarik ikuti saja resep dan cara membuat es krim coklatnya dibawah ini!


Bahan-bahan:
  • 1 bungkus santan kelapa instan Kara (65 ml)
  • 1 kaleng susu kental manis coklat (boleh indomilk, frisian flag dan lain-lain)
  • 700 ml air putih
  • 1/2 bungkus agar-agar bubuk
  • 1 butir telur ayam
  • 6 gram tepung maizena
  • Garam dapur secukupnya
Cara membuat es krim coklat yakni:
  1. Pertama-tama, siapkan panci yang ukurannya cukup besar lalu campurkan semua bahan menjadi satu. Aduk biar tercampur merata.
  2. Kemudian taruh panci diatas kompor. Nyalakan kompor, gunakan api yang kecil saja. Masak sambil diaduk-aduk perlahan sampai mendidih.
  3. Setelah mendidih, matikan api lalu angkat. Diamkan sampai dingin dan teksturnya telah menjadi agak keras/kaku.
  4. Kalau sudah, ambil adonan tersebut dan masukkan kedalam blender. Blender sampai halus kurang lebih ya 10 menitan.
  5. Selanjutnya, tuang adonan kedalam sebuah wadah lalu masukkan kedalam kulkas atau frezzer.
  6. Setelah beku, keluarkan dari kulkas / frezzer dan es krim coklat pun siap untuk dinikmati.

Wednesday, June 17, 2015

Resep Masakan dan Resep Es Krim Vanila Yang Enak dan Lembut. ANDIBLOG

Resep Es Krim Vanila - Siapa sih yang gak pernah makan hidangan lezat yang namanya es krim? pastinya sudah pada pernahkan?. Es krim adalah sebuah hidangan yang teksturnya lembut dengan rasanya yang enak dan biasanya disajikan pada kondisi yang dingin.

Es krim sendiri itu ada banyak sekali variannya lho temen-temen. Varian tersebut berdasarkan dari rasa yang dihasilkan oleh es krim itu sendiri. Ada es krim rasa coklat, vanila, alpukat, strawberry dll. Mengingat varian untuk hidangan dingin ini cukup banyak, maka pada kesempatan kali ini kita akan bahas soal  es krim yang rasanya vanilla saja ya.

Sama seperti es krim yang lainnya, es krim vanilla ini banyak sekali yang suka. Dari mulai anak-anak, remaja hingga orang dewasa. Tapi kalau ditanya mana yang paling banyak, ya jawabannya tentu anak-anak. Anak-anak sangat suka sekali dengan es krim ini dikarenakan rasanya yang enak dan dingin serta lembut saat di lidah.

Mengingat karena yang suka adalah anak-anak, tidak heran jika es krim ini banyak sekali yang jual dan terkadang ibu-ibu pun juga kerap membuatkan nya untuk para buah hatinya. Setidaknya dari pada mereka jajan makanan ataupun minuman yang mungkin kurang sehat.

Resep Es Krim Vanila
Es Krim Vanila
Nah, jika temen-temen mungkin ada yang tertarik untuk membuat es krim vanila ini. Sebaiknya, temen-temen baca lah dulu resep dan juga gimana cara untuk membuatnya yang sudah saya cantumkan di bawah ini.


Bahan-bahan yang perlu dipersiapkan antara lain:
  • 1000 ml susu cair
  • 200 gram gula pasir
  • 4 butir telur ayam, pecahkan lalu ambil bagian kuning telurnya saja kemudian di kocok
  • 15 gram tepung maizena
  • 1 sendok teh vanilli
    Cara membuat es krim vanilla yaitu:
    1. Campurkan susu dengan gula pasir pada sebuah panci, kemudian masak sampai mendidih sambil diaduk-aduk.
    2. Setelah itu, ambil sedikit adonan susu tadi lalu campur dengan tepung maizena. Kemudian, ambil lagi sedikit adonan susu tadi, lalu campurkan ke dalam kocokan telur (ini berguna agar telur nantinya tidak akan matang saat dicampur kedalam adonan susu panas)
    3. Setelah tepung maizenanya telah tercampur rata dengan sedikit adonan susu, Kemudian tuangkan ke dalam adonan susu yang utama, aduk-aduk sampai merata dan angkat.
    4. Tambahkan vanilli ke dalam adonan tadi, aduk rata.
    5. Berikutnya ambil sehelai kain tipis dan wadah yang terbuat dari alumunium. Dengan menggunakan kain tipis, saringlah adonan tadi dan tampung kedalam wadah alumunium. Wadah alumumunium di pilih agar supaya nanti es krimnya bisa cepat membeku.
    6. Setelah itu, ambil kocokan telur yang sebelumnya telah dicampur dengan susu kedalamnya. Sedikit-sedikit saja memasukkannya sambil diaduk-aduk biar bisa tercampur merata.
    7. Diamkan sebentar adonan supaya agak dingin. Setelah itu baru deh dimasukkan ke dalam lemari es / lemari pendingin.
    8. Oh ya, meski sudah dimasukkan ke dalam es tidak berarti semuanya sudah selesai, soalnya masih ada hal yang perlu untuk dilakukan supaya hasilnya nanti bagus. Hal tersebut ialah pada saat adonan tadi mulai membeku bagian atasnya, segera buruan ambil mixer, kemudian kocok dengan mixer adonan tersebut. Lakukan hal ini berulang kali sampai 3 kali ya temen-temen. Ini bertujuan agar es krimnya nanti bisa halus dan lembut.
    Demikian ulasan singkat mengenai bagaimana sih resep dan juga cara untuk membuat es krim atau istilah kerennya ice cream rasa vanila yang enak dan juga lembut. Terima kasih banyak sudah mengunjungi blog ini, selamat mencoba dan semoga berhasil & sesuai dengan apa yang temen-temen semua inginkan.